Cara Membuat Es Markisa Yang Enak

Es markisa ini adalah salah satu minuman tradisional di indonesia, rasa yang khas dari es markisa ini adalah rasa asam manis yang berpadu menjadi satu dan sangat menyegarkan,apalagi jika di nikmatinya pada musim kemarau yang berkepanjangan, emz rasanya nikmat deh, sebelum kita keresep pembuatan es markisa mari kita simak dahulu sejarah markisa sekaligus manfaat markisa untuk kesehatan:

Di indonesia terdapat dua markisa yaitu ada markisa ungu dan markisa kuning, markisa ungu biasanya tumbuh didaerah dataran tinggi, sedangkan markisa kuning biasanya tumbuh didataran rendah, ada juga yang tumbuh di daerah sumatra barat yaitu namanya markisa manis.

Cara Membuat Es Markisa, resep es markisa yang enak

Markisa yang segar tinggi akan beta karonet, kalium dan serat makanan, jus markisa sangat baik untuk tubuh dan mengandung vitamin C dan juga baik untuk orang yang memiliki tekanan darah tinggi, markisa yang kuning sering di gunakan untuk membuat jus akan tetapi dengan markisa yang ungu sering dijual di tokok buah-buahan yang segar.

Manfaat markisa untuk kesehatan
- sumber vitamun C
- sumber antioksidan
- menjaga kesehatan pencernaan
- kaya akan beta karonet
- kaya akan kandungan zat besi
- mengandung polat
- membantu menstabilkan berat badan
- mengandung tunggi serat
- mengadung kalium yang tinggi
- baik bagi penderita asma

Demikian lah sejarah dan manfaat buah markisa semoga dapat membantu, langsung saja kita keresep es markisanya simak di bawah ini:

Bahan-bahan untuk es markisa:
- Sediakan 4 potong jeruk lemon
- Sediakan 400 gram es serut
- Sediakan 4 buah markisa, ambil dagingnya saja
- Sediakan 400 ml air soda manis beraroma
- Sediakan 300 ml sirup markisa
- Sediakan 8 lembar daun mint
- Sediakan 4 sdm air jeruk lemon

Jika bahan yang dibutuhkan di atas sudah ada dapat kan semua maka kita akan kethap selanjutnya yaitu cara pembuatannya.

Cara membuat es markisa yang enak
1. siapkan gelas, kemudian masukan markisa, potongan jeruk lemon, lalu masukan juga es serut, dan air soda manis beraroma.A
2. kemudian masukan sirup markisa, air jeruk lemon, dan daun mint, aduk hingga rata, kemudian sajikan

Takaran yang saya berikan hanya lah takaran yang mendasar hasilnya juga tida banyak hanya 4 gelas saja, namun dari itu apabila ingin membuat nya yang lebih banyak silahkan ada sesuaikan saja sesuai kebutuhan anda. mungkin dicukupkan sekian untuk pembuatan es markisa silahkan anda menguji coba nya, terimakasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Promo Gabung Oriflame 9.900 Gratis Hadiah senilai 1,5 Juta

Cara membuat kalua dari kulit jeruk bali yang enak

Cara membuat manisan pala kering yang enak