Cara Membuat Es Air Mata Pengantin Yang Enak

Es air mata pengantin ini adalah salah satu minuman yang asli dari indonesia yang berasal dari riau, walaupun nama dari minuman ini sedikit aneh akan tetapi rasanya sangat segar dan enak, saat ini sangat banyak sekali dicari resepnya, maka dari itu saya akan berbagi resep es air mata pengantin, bahan yang di butuhkan dalam pembuatan es air mata pengantin ini sangat lah mudah di temukan di mana saja, nah jika anda ingin membuat es air mata pengantin ini anda harus pastikan dahulu kalau bahan yang butuhkan sudah lengkap dan masih segar, agar kesegarannya semakin terasa.

Cara Membuat Es Air Mata Pengantin, resep es air mata pengantin yang enak

Dibawah ini akan dijelaskan bahan dan cara untuk membuat es air mata pengantin, yang akan menggoyang lidah anda, simak dengan sesama yaa:

 Bahan-bahan untuk bikin es air mata pengantin:
- Siapkan  75 gram gula pasir
- Siapkan 200 ml sirop coco pandan
- Siapkan es serut atau es batu secukupnya
- Siapkan 700 ml air
- Siapkan pewarna merah, kuning, hijau secukupnya
- Siapkan 1 bungkus (7 gram) bubuk agar-agar putih
- Siapkan 3 sdm biji selasih

Cara membuat es air mata pengantin yang super enak
1. rebus agar-agar dan gula sampai mendidih, angkat, bagikan menjadi 3 bagian
2. warnai masing-masing bagian dengan dengan warna merah, kuning , dan hijau aduk hingga rata
3. diamkan hingga beku, serut memanjang
4. masukan agar-agar, selasih, dan air kedalam gelas, tambahkan es batu es serut dan sirop, dan sajikan

resep ini hanya untuk 6 gelas saja, demikian lah resep es air mata pengantin silahkan dicoba.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Promo Gabung Oriflame 9.900 Gratis Hadiah senilai 1,5 Juta

Cara membuat kalua dari kulit jeruk bali yang enak

Cara membuat manisan pala kering yang enak